Recent Posts

    Hobi Mengoleksi Tanaman Hias, Apa Manfaat dan Keuntungannya?

    Manfaat Tanaman Hias

    Tanaman hias yang dikenal juga dengan ornamental plants adalah semua jenis tumbuhan atau pohon yang sengaja ditanam orang sebagai penghias taman, kebun rumah, penghias ruangan, komponen karangan bunga dan lain sebagainya. Bagian yang dimanfaatkan sebagai hiasan bukan hanya berupa bunga saja tetapi kesan keindahan yang dimunculkan oleh tanaman itu sendiri, seperti : daun, buah, batang, akar atau bahkan mungkin aroma harumnya.

    Tidak hanya sebagai penghias di taman-taman ataupun di kebun, saat ini para peminat tanaman hias juga banyak memanfaatkannya untuk memperindah rumah mereka, mulai dari peminat yang memanfaatkan tanaman hias hanya sebagai penghias rumah sampai dengan para penghobi yang mengkoleksi berbagai jenis tanaman hias di rumahnya. Memiliki rumah yang bersih, indah dan nyaman adalah dambaan bagi setiap orang. Terutama bagi mereka yang tinggal di lingkungan perkotaan, setelah melakukan berbagai kesibukan seharian di luar rumah yang menyita tenaga dan pikiran, menikmati suasana yang nyaman dan asri saat pulang ke rumah sangatlah diperlukan untuk dapat mengembalikan energi positif dalam diri kita. Dalam hal ini keberadaan tanaman hias sangatlah membantu, selain memperindah pemandangan di rumah berbagai tanaman hias juga dapat membantu menyegarkan udara dan membuat lingkungan rumah menjadi lebih asri.

    Banyak sekali macam dan jenis tanaman hias yang dibudidayakan dan dikembangkan sekarang ini, mulai dari tanaman hias bunga, tanaman hias daun, tanaman hias batang, sampai dengan tanaman hias akar. Selama tanaman tersebut dapat memberikan kesan indah, maka tidak menutup kemungkinan tanaman tersebut dapat dijadikan tanaman hias.

    Lalu apakah hobi mengoleksi tanaman hias ini memiliki manfaat dan menguntungkan?

    Manfaat Mengoleksi Tanaman Hias Bagi Kesehatan


    Mengoleksi berbagai jenis tanaman hias bisa menjadi hobi baru yang sangat menyenangkan, selain dapat mempercantik dan memperindah lingkungan, ternyata tanaman hias juga sangat baik bagi kesehatan. Berikut beberapa manfaat dari mengoleksi tanaman hias:
    • Tanaman hias merupakan sumber oksigen yang sangat dibutuhkan untuk proses respirasi manusia.
    • Tanaman hias mengandung zat hijau daun yang dapat bermanfaat untuk terapi pandangan dan menjernihkan mata. Menurut penelitian di University of Reading yang dilakukan pada tahun 2002 mengemukakan bahwa memandang dedaunan hijau akan membuat seseorang bisa berpikir secara jernih.
    • Tanaman hias dapat menyerap debu di dalam ruangan, hal ini disebabkan karena tanaman hias dapat menghasilkan kelembaban sehingga dapat membantu membersihkan udara di lingkungan sekitarnya.
    • Tanaman hias dapat membantu menghilangkan migrain. Sakit kepala migrain ini disebabkan karena tingginya kadarkarbon dioksida. Keberadaan tanaman hias dapat mengurangi kadar karbondioksida sehingga mampu mencegah migrain agar tidak mudah timbul.

    Demikian beberapa manfaat dari hobi mengoleksi tanaman hias dilihat dari segi kesehatan.

    Manfaat dan Keuntungan Mengoleksi Tanaman Hias Lainnya


    Nah sobat hobiapik sekalian, selain dari segi kesehatan ternyata masih banyak lagi manfaat dan keuntungan dari mengoleksi berbagai macam tanaman hias yang dapat kita peroleh. Apa sajakah itu? Simak beberapa manfaat dan keuntungan mengoleksi tanaman hias di rumah atau di kantor berikut ini.

    Manfaat memelihara tanaman hias untuk psikologi:

    • Membantu menghilangkan stress. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Chungnam National University dengan mengamati pria yang ditugaskan menyelesaikan pekerjaannya di depan komputer dan menanam tanaman. Hasilnya pria tersebut jauh lebih tenang pada saat menanam tanaman dari pada berada di depan komputer. Menanam tanaman bisa membantu menenangkan seseorang dengan menekan sistem saraf simpatik. Hal ini membuktikan kalau berinteraksi dengan tanaman dapat membantu menghilangkan stress yang ditimbulkan oleh gadget, layar televisi dan teknologi lainnya.
    • Membantu merangsang kreatifitas. Menurut penelitian yang dilakukan oleh Regent's University London menemukan bahwa, manfaat melihat tanaman hijau bisa membuat seseorang lebih bisa berpikir kreatif. Penelitian dilakukan dengan membagi 3 kelompok  : 1 grup masuk ke dalam ruangan yang tidak ada pemandangan, 1 grup masuk ke dalam ruangan dengan banyak tanaman di sekelilingnya, dan 1 grup yang tidak ada tanaman namun diberi beberapa kertas hijau. Hasilnya dapat disimpulkan bahwa grup yang menggunakan kertas hijau dan grup yang melihat pemandangan terlihat lebih kreatif daripada yang tidak.
    • Membantu membuat mu lebih produktif. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Exeter tahun 2014, membuktikan bahwa produktifitas seseorang akan meningkat 15% ketika menanam tanaman di kantor daripada orang yang bekerja di lingkungan yang kurang tanaman.

    Manfaat memelihara tanaman hias untuk lingkungan:

    • Memperindah pemandangan lingkungan. Keberadaan tanaman hias dapat mempercantik dan membuat lingkungan di sekitar menjadi lebih nyaman dan asri.
    • Sebagai suplai oksigen, tanaman hias yang kita tanam salah satu manfaatnya adalah menghasilkan oksigen. Semakin banyak tanaman hijau yg kita tanam semakin banyak suplai oksigen yang dihasilkan. Tentu saja hal ini sangat baik bagi lingkungan.
    • Menyerap debu dan polusi udara. Di lingkungan yang banyak terdapat tanaman hias kelembabannya lebih terjaga dibandingkan dengan lingkungan yang gersang. Kelembaban yang dihasilkan oleh tanaman hias di lingkungan tertentu dapat membantu menyerap dan membersihkan debu dan polusi udara. 
    • Menyimpan cadangan air. Seperti yang kita ketahui salah satu manfaat dari tanaman adalah menyimpan cadangan air. Segala jenis air termasuk air hujan yang jatuh di sekitar tanaman akan disimpan pada akar tanaman, hal ini membuat tanah yang ditanami menjadi lebih subur dan lembab karena banyak mengandung air.

    Manfaat ekonomis hobi mengoleksi tanaman hias :

    Selain berbagai manfaat dankeuntungan yang sudah penulis bahas di atas, manfaat dan keuntungan  lain yang sangat menarik adalah dari sisi ekonomis. Dewasa ini pecinta tanaman hias sudah semakin berkembang pesat, peminat tanaman hias sekarang ini tidak hanya dari kalangan ibu-ibu atau nenek-nenek saja tetapi di kalangan kaum muda pun sudah mulai booming baik hanya sekedar hobi maupun sebagai peluang usaha baru yang menjanjikan.

    Dengan semakin meningkatnya minat masyarakat terhadap tanaman hias, hal ini menjadikan tanaman hias sebagai salah satu produk yang dibutuhkan oleh masyarakat luas. Tidak jarang para pecinta tanaman hias berburu dan mencari tanaman hias yang ingin dimiliki tidak hanya pergi ke daerah-daerah tertentu, bahkan membelinya secara online bukanlah hal yang sulit sekarang ini. Permintaan akan kebutuhan tanaman hias ini sudah barang tentu menjadi pasar baru yang dapat dikelola oleh siapa saja yang bisa menyediakan kebutuhan tanaman hias ini. Maka bukan tidak mungkin yang awalnya hanya hobi mengoleksi tanaman hias dengan terbukanya pangsa pasar tanaman hias ini dapat dijadikan sebagai sumber usaha baru yang menjanjikan. Hal ini terlihat dari maraknya perkebunan tanaman hias di daerah samapai dengan gerai-gerai di dunia maya yang menjual berbagai jenis tanaman hias secara online.


    Well sobat hobiapik sekalian bagaimana menurut kalian, hobi mengoleksi tanaman hias sangatlah menyenangkan dan menguntungkan bukan? Selain keuntungan dari segi kesehatan, lingkungan dan psikologi kita juga bisa memperoleh keuntungan finansial dari peluang usaha yang ditimbulkan oleh kebutuhan tanaman hias di pasar.

    Belum ada Komentar untuk "Hobi Mengoleksi Tanaman Hias, Apa Manfaat dan Keuntungannya?"

    Posting Komentar

    Popular Posts

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel